Mengelola bisnis tidak hanya mengutamakan proses operasionalnya saja namun juga lebih memperhatikan profil perusahaan. Profil yang baik akan membantu menaikkan citra perusahaan menjadi lebih terpercaya di mata masyarakat. Hal ini tidak boleh disepelekan karena akan membantu meningkatkan keuntungan perusahaan juga nantinya.
Salah satu cara untuk membuat citra yang baik untuk perusahaan adalah dengan membuat profil perusahaan yang lebih professional. Profil ini akan membantu menampilakn citra perusahaan di mata publik dan memberikan informasi yang dibutuhkan. Berikut adalah beberapa cara membuat profil perusahaan dengan Langkah yang tepat.
Pengertian Company Profile
Company profile atau profil perusahaan adalah suatu bentuk perkenalan sekilas tentang suatu perusahaan. Membuat profil perusahaan ini sangat oenting sebagai salah satu cara branding perusahaan agar mendapatkan kesan perusahaan yang professional. Isi dari profil perusahaan ini adalah seperti sejarah, visi dan misi, tujuan bisnis dan reputasi profesional.
Tidak hanya itu namun cara membuat profil perusahaan ini juga akan bisa dijadikan sebagai pengenalan produk atau jasa yang ditawarkan oleh perusahaan. Di tengah perkembangan teknologi digital saat ini, tentu media informasi banyak berkembang. Salah satunya adalah media yang digunakan oleh profil perusahaan ini yang lebih mengikuti jaman.
Fungsi dan Manfaat Company Profile
- Menciptakan Citra Brand yang Baik
Setelah mengetahui sekilas tentang ap aitu profil perusahaan, maka selanjutnya adalah mengetahui apa saja sih fungsi dan manfaat bila perusahaan menggunakan profil perusahaan. Sempat disinggung sebelumnya bahwa perusahaan yang punya profil perusahaan akan tampak sebagai perusahaan yang lebih professional.
Namun tidak hanya itu, perusahaan yang punya profil perusahaan yang baik juga akan berdampak pada peningkatan pendapatan perusahaan. Hal ini karena perusahaan yang punya citra yang baik akan lebih dipercaya oleh masyarakat. Sehingga akan meningkatkan brand produk atau jasa yang sedang ditawarkannya.
Isi dari media profil perusahaan yang akan dibuat ini Sebagian besar berisi informasi tentang perusahaan. Beberapa contohnya adalah seperti penyampaian sekilas tentang sejarah perusahaan, visi dan misi yang digunakan, tujuan perusahaan yang ingin dicapai, prestasi dan reputasi yang telah dibentuk hingga pilihan produk yang ditawarkan.
- Menunjukkan karakter Perusahaan
Satu lagi hal penting mengapa cara membuat profil perusahaan harus dilakukan adalah sebagai media untuk menunjukkan karakter perusahaan. Seperti seseorang, perusahaan juga membutuhkan kepercayaan publik untuk melancarkan bisnisnya. Sehingga penting sekali bagi perusahaan untuk membuat media profil yang terpercaya.
Terlebih di era keterbukaan informasi saat ini yang banyak orang menggunakan cara digital untuk mendapatkan suatu informasi. Maka bila orang ingin membeli suatu produk tentu akan mencari informasi tentang kualitasnya terlebih dahulu. Hal ini akan menjadi suatu peluang yang baik bila Kelola dengan cara yang efektif.
Bila suatu perusahaan punya media profil perusahaan berupa website misalnya. Maka akan membuka peluang perusahaan tersebut akan lebih dikenal segmen publik yang lebih luas. Tidak hanya informasi tentang perusahaan yang bisa dimasukkan kedalam website profil perusahaan namun juga berbagai penawaran menarik tentang produk perusahaan pun bisa.
Langkah Membuat Company Profile
Sebelum anda membuat profil perusahaan, maka tidak ada salahnya untuk mengetahui apa saja sih poin penting yang harus ada di profil perusahaan. Beberapa informasi penting yang biasanya masuk ke dalam media profil perusahaan adalah seperti Sejarah dan Filosofi perusahaan, gambaran sekilas tentang Budaya kerja perusahaan.
Kemudian ada juga beberapa informasi tentang Identitas perusahaan, Visi, misi, strategi perusahaan, hingga komitmen perusahaan. Selain itu ada juga informasi penting tentang Alamat cabang perusahaan, produk, pelayanan dan fasilitas yang ada perusahaan, dan banyak lagi cara membuat profil perusahaan melalui informasi menarik.
Tips Membuat Company Profile Lebih Menarik dan Profesional
- Menentukan Tujuan
Profil perusahaan adalah salah satu faktor penting untuk mengenalkan perusahaan ke segmen publik dengan cara yang lebih baik. Hal ini jugalan yang menjadi salah satu alasan mengapa banyak perusahaan berlomba lomba membuat media profiling yang dikemas dengan konsep yang menarik dengan berbagai macam bentuk.
Namun, akan ada beberapa tips yang bisa dilakukan untuk membuat profil perusahaan tampak lebih berkualitas dan professional. Salah satunya adalah dengan menentukan tujuan dari pembuatan profil tersebut. Hal ini akan sangat berguna agar isi di dalam media profil perusahaan ini sesuai dengan tema yang diinginkan.
- Pilih Gaya Bahasa yang Sesuai
Satu lagi hal yang penting untuk membuat media profil perusahaan yang lebih berkualitas adalah dengan mempertimbangkan penggunaan bahasanya. Hal ini mungkin terlihat sepele namun pemilihan Bahasa yang tepat juga akan mencerminkan profil perusahaan. Sehingga anda bisa menyesuaikan penggunaan Bahasa pada media profiling.
Misalnya saja, bila media yang digunakan adalah media cetak seperti brosur. Tentu pemilihan Bahasa yang digunakan akan cenderung to the point tanpa bas abasi. Berbeda bila anda menggunakan media sosial dengan konten video menarik misalnya, maka cara membuat profil perusahaan adalah dengan memiluh Bahasa yang mudah dimengerti.
- Memperhatikan Alur Informasi
Membuat media profil perusahaan memang bukan hal mudah namu juga tidak sulit dilakukan. Ada beberapa tips yang bisa anda lakukan untuk membuat media profil perusahaan anda efektif memberikan informasi. Saalah satu tips tersebut adalah dengan memperhatikan alur informasi yang akan dituliskan.
Baik media cetak maupun media online, salah satu syarat agar informasi mudah dibaca adalah alurnya jelas. Hal ini akan berkaitan dengan penempatan atau posisi judul, isi, gambar dan informasi lainnya. Layout akan mengambil peran penting agar media profiling anda lebih mudah dibaca dan dipahami oleh orang lain.
- Memilih Format Profile yang Tepat
Seperti yang sempat disebutkan sedikit sebelumnya, bahwa format atau media profiling perusahaan bisa berbeda beda tergantung segmen pasar yang ingin anda capai. Sehingga salah satu tips yang akan berguna untuk menentukan apakah media profil perusahaan anda efektif adalah dengan menentukan media yang tepat.
Beberapa media informasi yang bisa anda pilih antara lain adalah seperti media cetak, brosur, buku, majalah dan lainnya. Selain itu ada juga media online atau digital yang juga tidak kalah efektif dalam menyampaikan pesan seperti media sosial, website atau aplikasi. Media tersebut mempunyai kelebihan sendiri Sebagai cara membuat profil perusahaan.
- Menuliskan informasi dengan Cara yang Menarik
Tips berikutnya yang bisa anda gunakan untuk membuat profil perusahaan lebih terlihat menarik adalah dengan memilih cara penulisan yang menarik. Profil perusahaan tidak harus menggunakan Bahasa yang baku atau Bahasa bisnis yang sudah dimengerti. Saat ini, banyak media profil perusahaan yang dikemas dengan cara yang menarik.
Hal ini dipercaya akan mampu memperluas segmen pasar perusahaan anda, sehingga juga akan berpengaruh pada pendapatan perusahaan kedepannya. Jangan melulu menggunakan desain formal dan Bahasa bisnis yang terasa kaku, namun anda juga bisa mengemasnya dengan cara yang lebih santai sehingga mudah dimengerti.
5 Contoh Bentuk Company Profile Perusahaan
- Brosur
Profil perusahaan ISO 27001 bisa berbentuk berbagai macam tergantung kebutuhan tiap perusahaannya. Salah satu yang banyak digunakan untuk mencantumkan profil perusahaan adalah dengan menggunakan brosur. Memang media brosur ini tidak bisa memuat banyak informasi secara lengkap dan rinci, namun meaih menjadi media yang efektif.
Salah satu keunggulan penggunaan media brosur untuk menunjukkan profil perusahaan adalah karena bentuknya yang praktis dan mudah dibawa. Ukuran brosur juga relatif kecil dengan informasi yang singkat padat namun masih jelas. Sehingga media ini akan cocok sebagai cara membuat profil perusahaan dengan menarik.
- Buku
Namun bila media seperti brosur dirasa kurang mewakili profil perusahaan, anda juga bisa memilih media yang lebih lengkap seperti buku. Banyak juga lho perusahaan yang menggunakan media buku sebagai media profil perusahaan yang efektif digunakan. Walaupun menggunakan konsep buku, namun tentu saja akan berbeda dengan buku lain.
Buku yang dibuat dengan tujuan menyampaikan profil perusahaan ini biasanya akan dikemas lebih ringkas. Sehingga orang yang akan membacanya akan merasa lebih praktis. Dengan media buku, maka perusahaan akan bisa menyampaikan visi misi, produk dan jasa yang ditawarkan, hingga mengutarakan kelebihan dan pencapaian perusahaan secara detail.
- Website
Seiring dengan perkembangan teknologi digital saat ini, banyak media online yang berkembang dan menjadi salah satu media penyampai informasi yang efektif. Salah satunya adalah media website. Saat ini hampir semua perusahaan bahkan usaha UMKM menggunakan media website sebagai media menyampaikan profilnya.
Media digital ini akan lebih punya cakupan segmen pasar yang luas. Website juga akan lebih mudah diakses kapan saja dan dimana saja. Banyaknya isi informasi yang ingin disampaikan juga tidak terbatas dan bisa lebih luas. Cara membuat profil perusahaan ini akan menjadi Langkah efektif untuk membuat perusahaan terlihat professional.
- Aplikasi
Selain menggunakan media website, satu lagi media digital yang banyak digunakan untuk menampilkan profil perusahaan anda. Salah satunya adalah dengan menggunakan aplikasi. Aplikasi ini lebih bersifat private karena akan di desain untuk memenuhi kebutuhan pelanggan atau karyawan perusahaan tersebut.
Namun cara menggunakan aplikasi ini masih cocok yang efektif digunakan. Selain akan mengenalkan profil perusahaan, dengan media aplikasi ini juga bisa menjawab kebutuhan pelanggan dengan lebih baik. Aplikasi bisa dijadikan sebagai jembatan untuk melakukan komunikasi bahkan bertransaksi dengan pelanggan lebih mudah.
- Video
Trend media sosial saat ini banyak menggunakan konten video yang dikemas dengan konsep yang menarik. Konsep konten yang menggunakan video ini juga lebih mudah menjangkau banyak segmen pasar. Sehingga media konten video yang di posting di media sosial juga bisa menjadi Langkah efisien dalam mengenalkan perusahaan atau produk anda.
Namun bila menggunakan konten video ini sebagai cara membuat profil perusahaan, maka harus memperhatikan isinya. Buat konten yang menarik dengan cara penyampaian yang seru dan tidak membosankan. Video yang cenderung punya durasi singkat ini akan membuat anda lebih dituntut berfikir kreatif membuat konten yang menarik.
Itulah sekilas tentang pentingnya membuat profil perusahaan yang benar dan beberapa tips yang bisa anda gunakan. Beberapa Langkah diatas akan membantu untuk anda menemukan bagaimana bentuk profil perusahaan yang baik dan sesuai dengan citra usaha yang sedang anda bangun saat ini. Sehingga informasi diatas akan membantu bisnis anda.